Mengkonfigurasi Zimbra
Pertama buat direktori /etc/postfix untuk menyimpan berkas konfigurasi.
sudo mkdir /etc/postfix
Buat berkas baru /etc/postfix/header_checks, isinya
/^subject:/ WARN
Kita set local variabel di zimbra untuk bagian postfix_header_checks. Pastikan Anda menjalankannya sebagai user zimbra.
su - zimbra
zmlocalconfig -e postfix_header_checks="pcre:/opt/zimbra/conf/postfix_header_checks,regexp:/etc/postfix/header_checks"
Setelah itu jalankan perintah berikut, untuk restart mta zimbra. Pastikan Anda menjalankannya sebagai user zimbra.
su - zimbra
zmmtactl restart
Cek dan Ricek
Periksa berkas /opt/zimbra/postfix/conf/main.cf, pastikan ada baris seperti ini.
header_checks = pcre:/opt/zimbra/conf/postfix_header_checks,regexp:/etc/postfix/header_checks
Langkah selanjutnya, cek log email. Periksa berkas /var/log/mail.log, seharusnya untuk email yang masuk, subjectnya akan dicatat pada berkas log.
grep "warning: header Subject:" /var/log/mail.log